Daftar Game Online Samurai Terbaik untuk Android

Daftar Game Online Samurai Terbaik untuk Android – Game samurai merupakan salah satu game yang sudah cukup terkenal terutama di Jepang. Samurai merupakan salah satu senjata yang biasa di gunakan warga Jepang untuk melakukan perang. Berbagai game perang samurai maupun fighting ini memungkinkanmu untuk mengendalikan karakter pilihan untuk mengalahkan serangkaian musuh. Pemainnya bisa mengayunkan pedang dan menebas lawan dengan berbagai gerakan mematikan jika dieksekusi dengan benar.

Untuk yang menyukai hal berbau Jepang dan ingin mendapatkan sensasi menyenangkan mengayunkan pedang ala samurai Jepang, simak rekomendasi game samurai Android terbaik yang bisa diunduh di perangkat pintarmu. Bersiaplah untuk memenangkan setiap pertandingannya. Berikut ini adalah beberapa game online terbaik yang bisa kamu langsung unduh dan mainkan

Daftar Game Online Samurai Terbaik untuk Android

1.Samurai II: Vengeance

Untuk yang mencintai game Samurai Warrior, coba Samurai II: Vengeance yang bisa diunduh di perangkat Android-mu. Gim ini mengusung genre hack and slash yang kerap dibawa oleh seri Warriors dari Koei di konsol.

Dalam Samurai II: Vengeance, pemainnya dapat mengontrol karakternya bernavigasi ke tujuan yang diminta. Sepanjang perjalanan dalam game samurai offline ini, karakternya bisa menebas musuh yang menghalangi dengan berbagai teknik menarik.

Pemain pun juga bisa melakukan upgrade di sepanjang game pedang samurai ini. Melalui fitur tersebut, karakter dapat melancarkan berbagai aksi keren saat melawan musuh.

2.Samurai vs Zombies Defense

Apakah mungkin samurai melawan para zombie yang menyerang dunia? Puaskan rasa penasaranmu tersebut dengan memainkan game samurai berjudul Samurai vs Zombies Defense. Mengusung format yang serupa seperti Plant vs Zombies, gim ini membuatmu memainkan berbagai karakter ninja dan samurai untuk menjaga desa dari serangan zombie.

Dalam permainan ini, pemainnya dituntut untuk memberikan strategi pertahanan terbaik supaya desa yang dihuni tetap aman. Samurai vs Zombies Defense merupakan game samurai offline dengan tingkat kesulitan yang meningkat seiring dengan bertambahnya level. Namun, gim ini juga bisa dimainkan bersama temanmu untuk mendapatkan keseruan yang maksimal.

3.Shadow Fight 2

Ingin bermain sebagai samurai dan pendekar lain? Tenang, kamu bisa memainkan game samurai berjudul Shadow Fight 2 yang sangat sederhana.

Game pedang samurai ini membawa mekanisme permainan yang tergolong sederhana. Pemainnya bertarung melawan AI atau pemain lain dalam skema pertarungan yang mengandalkan kontrol sentuh yang sangat simpel.

Pemain bisa mengustomisasi karakter yang dikendalikan dengan berbagai aksesoris dan senjata. Oleh karena itu, kamu bisa mendandani karaktermu menyerupai samurai ala game Samurai Warrior. Cocok lah buat yang ingin merasakan menjadi samurai dalam permainan yang ringan.

4.Samurai Warrior Heroes of War

Bila sedang mencari game perang samurai yang sangat kolosal, ada Samurai Warrior Heroes of War yang bisa diunduh dan dipasang di gawai pintar Android milikmu. Pemainnya berperan menjadi samurai yang berusaha mengalahkan shogun dalam game perang offline ini.

Pemainnya juga akan diajak menjelajahi peperangan yang terjadi di tanah Jepang tersebut. Untuk bisa memenangkan perang, karakter yang dikendalikan pemain bisa melakukan beberapa hal. Di antaranya adalah menebas musuh dengan katana dan tidak membiarkan musuh mendekati desa.

5. Samurai Hadouken

Sebagian besar samurai memiliki cara latihannya yang unik dan menarik. Itu pula yang bisa kamu dapati dalam game samurai dengan judul Samurai Hadouken. Gim ini berkisah mengenai seorang samurai yang berada di tengah hutan bambu. Ia sendiri sedang melakukan latihan dan berusaha berkonsentrasi.

Gameplay dari Samurai Hadouken ini juga cukup sederhana. Pemain hanya perlu mengetuk layar dan mengayunkan jari secepat mungkin. Mudah, ‘kan?

Daftar Timnas Basket Amerika Serikat Terbaik

Daftar Timnas Basket Amerika Serikat Terbaik – Saat ini dunia olahraga sudah semakin meningkat dan dapat membuat banyak orang menjadi sangat mengidolakan para pemain bahkan tim yang bisa membawa kemenangan. Sejak Olimpiade 1992, timnas basket Amerika Serikat memutuskan untuk mengirimkan para pemain profesional NBA, kompetisi basket paling elite di planet ini. Tidak heran jika kemudian mereka akhirnya kerap dijuluki Dream Team dan tidak kesulitan menggapai titel tertinggi.

Daftar Timnas Basket Amerika Serikat Terbaik

1. Tim Basket AS di Olimpiade 1992

Skuad ini dipenuhi nama-nama bintang, seperti Michael Jordan, Larry Bird, Magic Johnson, Charles Barkley, Scottie Pippen, Karl Malone, David Robinson, Patrick Ewing, dan John Stockton. Oleh karena itu, tidak heran jika kemudian media menjuluki tim ini dengan nama Dream Team.

Di Olimpiade 1992 Barcelona, Dream Team mampu menyapu bersih semua laga dengan kemenangan, termasuk menghancurkan Kroasia dengan skor telak 117-85 di partai final. Selain merebut medali emas Olimpiade, tim ini juga masuk Hall of Fame FIBA tahun 2010.

2. Tim Basket AS di Olimpiade 1996

Tim basket ini dibentuk untuk berlaga di gelaran Olimpiade 1996 yang berlangsung di Atlanta, Amerika Serikat. Disebut Dream Team III, skuad masih dipenuhi sejumlah mantan Dream Team 1992, seperti Karl Malone, John Stockton, Scottie Pippen, dan David Robinson.

Superstar Michael Jordan memang absen, tetapi sudah digantikan oleh pemain seperti Shaquille O’Neal, Hakeem Olajuwon, Grant Hill, dan Reggie Miller. Dream Team III akhirnya sukses mempertahankan beritaharianolahraga medali emas Olimpiade setelah membantai Yugoslavia 95-69 di partai puncak.

3. Tim Basket AS di Olimpiade 2008

Tim basket AS yang berlaga di Olimpiade 2008 lebih dikenal sebagai Redeem Team, yang diharapkan mampu menebus kegagalan pada gelaran sebelumnya. Sekadar informasi, pada Olimpiade 2004 yang berlangsung di Athena, Yunani, timnas basket AS cuma meraih medali perunggu.

Kobe Bryant menjadi motor utama tim ini. Legenda LA Lakers itu didukung Dwyane Wade, LeBron James, Jason Kidd, Chris Paul, Carmelo Anthony, Chris Bosh, dan Dwight Howard. Mereka akhirnya kembali menggenggam medali emas setelah mengalahkan Spanyol di final.

4. Tim Basket AS di FIBA Basketball World Cup 1994

Tim yang berlaga di turnamen ini sering disebut Dream Team II. Skuadnya menggabungkan nama-nama senior, seperti Reggie Miller, Dominique Wilkins, dan Mark Pierce dengan sejumlah calon bintang masa depan, seperti Shaquille O’Neal, Derick Coleman, dan Alonzo Mourning.

Seperti dilansir situs resmi USA Basketball, Dream Team II mampu menyapu seluruh laga di FIBA Basketball World Cup 1994 dengan kemenangan. Di partai pamungkas, mereka sukses membabat habis Rusia dengan skor akhir 137-91 atau berjarak hingga 46 poin.

5. Tim Basket AS di Olimpiade 2012

Tim ini sukses mendapatkan medali emas Olimpiade 2012 setelah membukukan rekor 8-0. Bagaimana tidak hebat, skuad timnas basket AS kala itu memang dihuni nama-nama top, termasuk dua pebasket terbaik di awal milenium ketiga, yakni Kobe Bryant dan LeBron James.

Selain dua pemain tersebut, tim ini juga menghadirkan Chris Paul, Carmelo Anthony, Kevin Love, dan Anthony Davis yang saat itu masih berusia 19 tahun. Ada pula tiga pemain asal klub Oklahoma City Thunder, yakni Russell Westbrook, Kevin Durant, dan James Harden.

Rekomendasi Game Papan Terbaik di Android

Rekomendasi Game Papan Terbaik di Android – Saat ini sudah semakin banyak game yang bisa kamu mainkan bersama dengan orang terdekat untuk dapat mengisi waktu luang dan hari liburan kamu. Board game atau game papan menjadi pilihan terbaik yang bisa kamu mainkan waktu luang. Game semacam ini sangatlah ringan dan tidak membebani pikiran. Jika dibandingkan dengan game lainnya, tentu saja board game lebih simpel dan mudah untuk dimainkan. Game semacam ini tidak menuntut keahlian khusus, seperti kecepatan tangan atau insting yang kuat.

Berikut ini ada beberapa rekomendasi board game yang asyik dimainkan waktu luang. Simpel, tetapi tetap menyenangkan, yuk, cek apa saja!

Rekomendasi Game Papan Terbaik di Android

1. Ludo King
Game pertama adalah Ludo King. permainan ini bisa dimainkan secara daring maupun luring. Ludo King menyediakan permainan dadu yang mirip dengan Parchis. Kamu tidak perlu memiliki keahlian khusus saat memainkannya. Meskipun sangat simpel, permainan Ludo King masih tetap menyenangkan, lho. Di sini, kamu hanya perlu menekan tombol dadu untuk menggerakkan bidak. Dadu yang pertama sampai ke lokasi tujuan adalah pemenangnya.

Ludo King sudah diunduh sebanyak 500 juta kali. Game ini mendapat respons positif dengan rating 4,2 dari 8 juta ulasan. Ludo King juga tidak berat. Game ini hanya berukuran 55 MB. Kamu wajib coba!

2. Monopoly
Selanjutnya, ada Monopoly. Tujuan utama dari game ini adalah untuk menguasai semua peta atau wilayah yang sudah disediakan. Selain menyenangkan, game ini juga memberikan sedikit pelajaran tentang bagaimana cara berdagang. Memainkan game Monopoly juga sangat simpel. Kamu hanya perlu mengocok dadu untuk menggerakkan bidak dan lokasi berhentinya bidak bisa menjadi milikmu.

Game ini bisa kamu unduh secara gratis ataupun berbayar di Play Store. Kamu wajib coba karena sangat menyenangkan.

3. Mahjong
Yang ketiga ada Mahjong. Ini adalah salah satu board game paling populer di dunia. Mahjong dimainkan secara luring. Game ini pun bersifat solo player. Kamu hanya berkompetisi dengan waktu saat bermain. Pada dasarnya, game ini hanyalah mencocokkan dua gambar yang memiliki pola sama di antara banyaknya gambar yang memiliki pola berbeda-beda. Kamu hanya membutuhkan ketelitian untuk menyelesaikan semua misinya.

Mahjong sudah diunduh sebanyak 5 juta kali dan mendapatkan rating 4,8 dari 250 ribu ulasan. Game ini gak bakal mengecewakan. Mahjong juga sangat ringan. Game ini hanya berukuran 18 MB. Cocok untuk kebanyakan HP!

4. Solitaire
Solitaire merupakan game paling populer di dunia. Game ini hampir selalu ada di setiap perangkat komputer. Tujuan utama dari game ini adalah menyusun kartu sesuai urutan dan berdasarkan warnanya masing-masing, dimulai dari kartu as dan diakhiri kartu raja. Ini adalah permainan single player yang berpacu dengan waktu. Itu artinya permainan ini tidak kompetitif sehingga cocok dimainkan di waktu luang.

Ada banyak sekali pilihan game Solitaire di Play Store. Kamu bebas memilih mau pakai yang mana. Semuanya bagus, kok!