resepanekajajanan – Bosen kan pasti kalo makan roti tawar yang gitu gitu aja. Pasti kalian jenuh, dimana ada roti tawar disitu pasti ada selai dan teman-temannya juga. Iya kan ? dan kalian berfikir kalo makan roti tawar itu pake selai atau mpeses dan mentega. Eiit..jangan berfikir gitu dulu, siapa bilang makan roti tawar harus dengan selai atau meses ?
Roti tawar juga bisa loh jadi camilan unik dan lebih enak kalo kamu bisa merubah si roti tawar ini jadi makanan yang spesial. Kaya gini nih beberapa contoh camilan unik berbahan dasar roti tawar yang bisa kamu bikin dirumah :
1. Roti Gulung Sosis Keju
Kamu bingung mau bikin camilan apa buat dirumah ? Kalo kamu punya simpanan roti tawar yang masih bisa dimakan bisa kamu langsung bikin nih,
Bahan-Bahan :
- 5 lembar roti tawar tanpa kulit
- 5 potong sosis, seduh dengan air mendidih, tiriskan
- 5 lembar keju, masing-masing potong 2
Bahan Pencelup:
- 3 butir telur
- 1 sdm tepung terigu, aduk rata
- Tepung roti secukupnya (untuk melumuri)
- Minyak goreng secukupnya
Cara Mengolah :
- Ambil selembar roti tawar, letakkan keju dan sepotong sosis, kemudian gulung roti. Gunakan tusuk gigi untuk merekatkan.
- Celupkan ke dalam bahan pencelup (adonan telur kocok tepung terigu), upayakan gulungan roti tidak terlepas, angkat.
- Gulingkan ke dalam tepung panir (tepung roti).
- Kepal-kepal agar tepung roti rekat merata.
- Panaskan minyak cukup banyak, goreng roti isi sosis keju, sampai permukaannya kecokelatan. Angkat, tiriskan.
- Siap dihidangkan.
2. Roti Gulung Pisang Coklat
Mungkin roti gulung pisang cokelat ini hanya dianggap sebagai camilan manis saja. Padahal, makanan ini cukup ampuh lho untuk menambah energi dan membuat perutmu kenyang dengan pas. Ini juga bisa kamu buat sebagai bekal kamu ke sekolah atau kampus.
Bahan-bahan yang dibutuhkan:
- 1 bungkus roti tawar, buang pinggirnya dan pipihkan
- 8 buah pisang ambon
- Meises cokelat secukupnya
- 2 butir telur, kocok lepas
- Margarin secukupnya
Cara membuatnya:
- Ambil 1 lembar roti tawar. Oleskan margarin sedikit saja. Letakkan 1 buah pisang di bagian ujungnya dan taburi meises secukupnya.
- Gulung roti tawar tersebut. Rekatkan ujungnya dengan bantuan telur.
- Celupkan roti gulung tersebut pada kocokan telur. Perhatikan jangan sampai terendam.
- Panaskan minyak. Goreng roti gulung sampai kecokelatan. Tiriskan.
- Sajikan bersama secangkir teh pasti akan terasa lebih nikmat.
Baca Juga : Beberapa Resep Sate Ala Angkringan
3. Roti Tawar Gulung Rendah Kalori. Buat kamu yang diet!
Cocok nih buat kamu yang lagi diet hanya 130 kalori dan yang jelas bikinnya simpel banget dan udah bisa bikin perut kamu terasa kenyang…
Bahan-Bahan yang kamu butuhkan :
- 4 lembar roti tawar gandum
- 1 buahsosis siap makan
- 1 buahwortel kukus
- 1 buah siung bawang bombay
- margarin oles untuk toast
Cara Membuatnya :
- Pipihkan rata roti tawar
- Isi dengan potongan sosis bawang bombay dan irisan wortel
- Toast di atas teflon anti lengket yang sudah diolesi margarin
- Potong2 lalu sajikan dengan mayones dan saus
Nikmat banget pasti rasanya, apalagi kalo kamu makan sama segelas susu hmmm yummy banget deh ..